STRATEGI EVENT MARKETING ALLO BANK DALAM MENINGKATKAN PENGGUNA ALLO BANK (STUDI KASUS PADA EVENT ALLO BANK FESTIVAL)

Authors

  • Madeleine Andrea Julietta Universitas Padjadjaran
  • Iwan Koswara Universitas Padjadjaran
  • Yuliani Dewi Risanti Sunarya Universitas Padjadjaran

DOI:

https://doi.org/10.55606/juisik.v3i2.471

Keywords:

Event Marketing, Meningkatkan Pengguna, Allo Bank

Abstract

Dengan melihat perkembangan bank digital yang bermunculan di Indonesia, Allo Bank hadir sebagai bank digital yang melakukan sesuatu yang berbeda untuk bersaing dengan bank digital lainnya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui alasan Allo Bank memilih strategi event marketing Allo Bank Festival, untuk mengetahui audiens sasaran Allo Bank Festival, untuk mengetahui tujuan komunikasi Allo Bank Festival, untuk mengetahui rancangan komunikasi Allo Bank Festival, untuk mengetahui saluran komunikasi Allo Bank Festival, untuk mengetahui penetapan anggaran komunikasi Allo Bank Festival, untuk mengetahui bauran komunikasi Allo Bank Festival, dan untuk mengetahui hasil komunikasi Allo Bank Festival. Dalam penelitian ini digunakan metode penelitian studi kasus dengan pendekatan kualitatif  yang dimana penulis melakukan wawancara dan studi dokumentasi untuk menghimpun data penelitian. Wawancara dilakukan dengan 6 narasumber yang merupakan pekerja dari Allo Bank dan CXO Media, serta pengunjung Allo Bank Festival.

            Hasil penelitian menunjukkan bahwa Allo Bank memilih strategi event marketing Allo Bank Festival berdasarkan analisis situasi dengan melihat kecenderungan kondisi pada saat itu. Dalam pelaksaan strategi tersebut, Allo Bank sangat diuntungkan oleh CT Corp sebagai induk perusahaannya yang merupakan salah satu ekosistem bisnis terbesar di Indonesia sehingga perencanaan hingga pelaksanaannya pun dapat berjalan dengan baik. Namun, Allo Bank juga merencanakan setiap tahapan strateginya dengan penuh pertimbangan dan perencanaan yang baik sehingga seluruh pesan persuasif dapat diterima dengan baik dan tercipta peningkatan awareness dan pengguna baru yang tinggi.

 

References

Aplikasi Bank Digital BCA “blu” Resmi Dirilis Hari Ini. (2021, July 2). https://www.cnnindonesia.com/ekonomi/20210702161202-78-662380/aplikasi-bank-digital-bca-blu-resmi-dirilis-hari-ini

Auliya, S. P. (2021). EVENT MARKETING SEBAGAI STRATEGI PENINGKATAN VOLUME PENJUALAN KAYN LABEL. Jurnal Ilmiah Mahasiswa Fakultas Ekonomi Dan Bisnis, 9(2). https://jimfeb.ub.ac.id/index.php/jimfeb/article/view/7577

Bank Jago Catat Jumlah Nasabah Capai 3,9 Juta di Agustus 2022. (2022, September 14). https://keuangan.kontan.co.id/news/bank-jago-catat-jumlah-nasabah-capai-39-juta-di-agustus-2022

Belch, G. E., & Belch, M. A. (2015). Advertising and Promotion: An Integrated Marketing Communications Perspective. McGraw-Hill Education.

Clarita, C., & Karsa, S. I. (2020). Strategi Event Marketing PT. Kilau Indonesia. Prosiding Manajemen Komunikasi, 6(1).

Creswell, J. W. (2016). Research Design: Pendekatan Metode Kuantitatif, Kualitatif, dan Campuran Edisi Empat (4th ed.). Pustaka Pelajar.

Kotler, P., & Keller, K. L. (2009). Manajemen Pemasaran. Penerbit Erlangga.

Kotler, P., & Keller, K. L. (2016). Manajemen Pemasaran Edisi 12 (12th ed.). PT.Indeks.

Littlejohn, S. W., & Foss, K. A. (2011). Theories of Human Communication (10th ed.). Waveland Press.

Ramli, R. R. (2021, April 15). Bank Jago Resmi Luncurkan Aplikasi, Daftar Hanya 5 Menit. https://money.kompas.com/read/2021/04/15/112327426/bank-jago-resmi-luncurkan-aplikasi-daftar-hanya-5-menit?page=all

Downloads

Published

2023-06-09

How to Cite

Madeleine Andrea Julietta, Iwan Koswara, & Yuliani Dewi Risanti Sunarya. (2023). STRATEGI EVENT MARKETING ALLO BANK DALAM MENINGKATKAN PENGGUNA ALLO BANK (STUDI KASUS PADA EVENT ALLO BANK FESTIVAL). Jurnal Ilmiah Sistem Informasi Dan Ilmu Komputer, 3(2), 32–46. https://doi.org/10.55606/juisik.v3i2.471

Similar Articles

1 2 > >> 

You may also start an advanced similarity search for this article.